Jelang Debat Kedua, Prabowo Akan Sampaikan Pidato Kebangsaan di Semarang
TABLOIDBINTANG.COM - Dua hari sebelum debat kedua berlangsung, Prabowo Subianto dikabarkan bakal kembali menyampaikan pidato kebangsaan. Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan pidato itu rencananya berlangsung di Semarang, Jawa Tengah. "Beliau rencananya akan melakukan pidato kebangsaan yang akan diselenggarakan di Semarang, kalau tidak salah tanggal 15," kata Muzani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 12 Februari 2019.
Sebelumnya Prabowo Subianto pernah menyampaikan pidato kebangsaan menjelang debat pertama pada 17 Januari lalu. Pidato bertajuk Indonesia Menang itu disampaikan di JCC, Senayan, Jakarta, pada 14 Januari 2019, berdasarkan usulan dan arahan dari Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono. Adapun debat kedua akan berlangsung pada Ahad, 17 Februari mendatang.
Seperti apa rencana pidato kebangsaan Prabowo yang kedua nanti, Muzani belum merinci. Namun, dia tak menampik Prabowo-Sandiaga bakal lebih banyak safari di Jawa Tengah di sisa waktu kampanye ini. Prabowo, kata Muzani, akan berkunjung ke sejumlah daerah di Jawa Tengah. Di antaranya Purbalingga, Banjarnegara, dan Magelang. Dia berujar Ketua Umum Partai Gerindra itu ingin bersilaturahmi dan menyapa masyarakat di kawasan yang menjadi basis massa Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ini.
"Sambil mengecek apakah cara pandang dan beberapa jalan keluar yang beliau usulkan itu tepat sesuai dengan yang diharapkan atau bagaimana," kata Wakil Ketua Badan Pemenangan Nasional Prabowo-Sandiaga ini.
Jawa Tengah, Muzani menambahkan, menjadi perhatian lantaran merupakan provinsi dengan jumlah pemilih terbesar ketiga di Pemilu 2019, setelah Jawa Barat dan Jawa Timur. "Sehingga menjadi provinsi penting," katanya.